http://imgur.com/fHCXB |
Year : 2012
Genre : Thriller
Starring:
- Aamir Khan
- Rani Mukerji
- Kareena Kapoor
Maklum saja dengan kata-kata saya diatas karna saya memang fans Aamir Khan dan pak haji akan tetap ganteng dengan penampilan apapun ^^
http://imgur.com/fHCXB |
Title: Baabul
Year: 2006
Genre: Family - Drama
Starring:
- Salman Khan
- Rani Mukerji
- John Abraham
- Amitabh Bachchan
- Hema Malini
- Om Puri
Dua hari lalu saya menonton ulang film yang sudah lama tidak tayang di tv Indonesia yang judulnya Baabul. Diperankan oleh Salman Khan sebagai Avinash Kapoor, Rani Mukerji sebagai Malvika Talwar/Millie, John Abraham sebagai Rajat, Amitabh Bachchan sebagai Balraj Kapoor (Ayah Avinash), serta Hema Malini sebagai Ibu Avinash.
Cerita dimulai dengan Avi yang baru saja pulang dari Amerika kemudian bekerja diperusahaan keluarganya. Bertemu dengan Millie di lapangan golf karna Ayahnya tak sengaja memukul bola dan masuk ke kaleng cat dan merusak lukisan Millie. Alhasil Ayah Avi bertengkar dengan Millie sehingga dia terpaksa berbohong dan mengatakan jika dia bukan anak dari Balraj Kapoor.
Suatu hari akhirnya Millie tahu kalau Avi merupakan anak orang kaya, mereka pun bertengkar yang akhirnya Millie luluh dirayu oleh Ayah Avi. Mereka menikah dan punya anak bernama Ansh. Diulang tahun Ansh petaka terjadi, Avi kecelakaan dan meninggal. Millie pun kehilangan semangat hidupnya, tidak pernah lagi tersenyum atau tertawa. Melihat itu, Balraj pun berinisiatif menemui Rajat teman masa kecil dan juga pria yang sangat mencintai Millie. Rajat yang sudah menjadi penyanyi di Eropa dibawa kembali ke India untuk menjadi pengganti Avinash disamping Millie yang artinya Millie akan menikah untuk kedua kali.
Sebenarnya film ini punya jalan cerita yang unik, seorang wanita yang hidup bahagia bersama keluarganya namun harus kehilangan suaminya dan akhirnya Ia menikah lagi dengan sahabat masa kecilnya yang memang mencintainya dari dulu. Walaupun di film ini ada senior Big B, aktris Hema Malini yang dimasa tua nya masih tetap cantik, pasangan favorit saya yang menurut saya mereka pasangan yang benar-benar cocok, Salman Khan dan Rani Mukerji. Saya berharap mereka menikah dan jadi pasangan hot di Bollywood, tapi sayangnya mereka tidak jodoh. Rani sekarang sudah menjadi istri dan baru melahirkan anak dari Aditya Chopra sementara Salman Khan masih saja menjomblo diusianya yang sudah 50 tahun *jadi curhat*
Selain itu ada juga John Abraham sebagai Rajat dan menjadi suami kedua Millie. Tapi ada yang aneh dengan karakter Rajat. Entah kenapa diawal film ini John selalu memakai setelan jas putih walaupun itu dirumah dan sedang main catur. Jarang terlihat dia melepas jas putihnya. Entah karna memang seperti itu karakternya atau tim produksi tidak punya banyak stok kostum yang cocok untuk John.
Di India memang menjadi hal yang tabu jika seorang wanita yang suaminya sudah meninggal kemudia menikah lagi, itulah sebabnya film ini menjadi film yang dianggap gagal dipasaran padahal menurut saya film ini merupakan film dengan jalan cerita yang menarik dan berbeda. Ditambah lagi dengan akting pemain-pemainnya yang tidak perlu diragukan lagi. Saat Millie membayangkan Avi masih hidup lalu mereka berdansa, dan akhirnya dia sadar jika itu cuma khayalannya lalu dia menangis dibawah hujan, itu membuat saya ikut manangis. Film ini recomended bagi anda yang suka dengan pasangan Salman-Rani dan suka dengan film yang bergenre family.
Copyright ©
My Story | Powered by Blogger
Design by Flythemes | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com